Berita Bola

Minggu, 14 Desember 2014

PREVIEW Liga Primer Inggris: Arsenal - Newcastle United

PREVIEW Liga Primer Inggris: Arsenal - Newcastle United


Newcastle United sedang dalam spirit yang bagus setelah menghadirkan kekalahan perdana bagi Chelsea, sedang Arsene Wenger dan Arsenal sedang dalam tekanan.

Gelandang Aaron Ramsey menyatakan, Arsenal akan berusaha meningkatkan performa tim demi menjaga Arsene Wenger yang tengah dalam tekanan ketika bentrok dengan Newcastle United dalam lanjutan Liga Primer Inggris.

Wenger belakangan digadang akan diberhentikerjakan. Setelah tertinggal 3-0 di babak pertama pada laga Sabtu lalu kontra Stoke City, sebelum akhirnya tumbang 3-2, The Gunners bangkit saat menjajal Galatasaray.

Tendangan gemilang dari jarak jauh yang dieksekusi Ramsey membantu Arsenal melaju dari fase grup dengan kemenangan 4-1 di Istanbul untuk menyudahi rentetan paceklik yang melanda Wenger dan skuatnya.

Dengan sebagian fans Arsenal yang tentu saja tidak senang melihat hasil di Britannia Stadium, Arsenal kembali ke Emirates Stadium dengan bekal kemenangan di UCL meski akan tanpa Calum Chambers [suspensi laga], Nacho Monreal [engkel] dan Ramsey [hamstring].

Sementara Newcastle juga menyambut laga ini dengan penuh percaya diri setelah mengakhiri catatan unbeaten Chelsea sejak start musim ini akhir pekan lalu.

Ramsey merasa rekan setimnya telah menunjukkan karakter pada tengah minggu kemarin,  di mana ini dinilainya bisa membuat tim berada pada fondasi yang benar.

"Tentu saja babak pertama yang mengecewakan [di laga Stoke], tapi kami bekerja dengan baik di paruh kedua dan hampir bangkit," ujar Ramsey kepada wartawan.

"Setiap pemain di sini ingin bekerja keras untuk Wenger. Kami membuktikan sekali lagi pada Selasa malam. Dia berada di bawah kritik yang tidak adil, tapi kami semua bersama bersatu. Kami ingin meraih hasil yang bagus baik untuk kami mau pun untuk dia."

Newcastle di laga terakhirnya terlihat mampu memamerkan energi baru. Anak-anak Alan Pardew menghadirkan kekalahan perdana di musim ini bagi pasukan Jose Mourinho.

Kunjungan Newcastle ke ibu kota dipastikan dalam spirit yang bagus, meski pun mereka menyimpan daftar krisis cedera yang akan membuat kiper Jak Alnwick melakoni debut senior.

Kiper Tim Krul [engkel] dan Rob Elliott [paha] keduanya absen lama, demikian juga Rolando Aarons [hamstring] dan Davide Santon [lutut]. Sementara Steven Taylor dan Moussa Sissoko absen karena akumulasi kartu. Fabricio Coloccini diragukan tampil lantaran masalah betis.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar